Kemensos Raih Penghargaan Dengan Serapan Anggaran Tertinggi
Kementerian Keuangan memberikan penghargaan kepada Kementerian Sosial sebagai kementerian yang paling tinggi menyerap anggaran realisasi belanjanya, yaitu di atas 40 persen.
“Tadi saya hanya diundang untuk menandatangani Nota kesepahaman/MoU dengan Menteri Keuangan (Menkeu) terkait undian. Jadi, surprise karena satu-satunya kementerian yang mendapat apresiasi dari kemenku, ” kata Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa di Jakarta, Rabu (20/5/2015).
Dari berbagai undian berhadiah itu tidak semua terreport di kemensos. Misalnya, ada undian tidak tertebak, maka terkait kalkulasi pajak yang dibayar ke negara itu disampaikan kepada Kemenkeu setiap tiga bulan sekali.
“Mandat Perpres terakhir itu berupa PP yang keluar di Kemensos. Terkait dengan pajak undian Kemensos dan Kemenkeu saling monitoring dan melakukan pengawalan dari seluruh proses undian berhadiah hingga jumlah pajak yang masuk ke negara, ” terangnya.
Selama ini, Kementerian Sosial (Kemensos) di bawah kepemimpinannya berkerja sesuai dengan aturan yang ada guna mewujudkan pemerintahan bersih dan pembangunan bisa berjalan dengan baik di pusat maupun di daerah.
“Tingginya penyerapan anggaran, karena terciptanya sistem pengawasan yang baik dan adanya kerja sama dari semua jajaran Kemensos, sehingga program pengentasan kemiskinan bisa dilaksanakan dengan maksimal,” ujarnya.
Walaupun tanpa penghargaan pun, sudah menjadi keharusan bagi Kemensos untuk terus bekerja mengentaskan kemiskinan dan mewujudkan kesejahteraan sosial bagi segenap masyarakat Indonesia tanpa terkecuali.
“Tentu saja, dengan penghargaan yang diraih tersebut menjadi cambuk bagi Kemensos untuk bekerja lebih baik lagi di masa mendatang,” ucap menteri yang baru saja ulang tahun ke 50 itu.
Untuk meningkatkan pelayanan sosial kepada masyarakat dan pengentasan kemiskinan. Kemensos masih sangat membutuhkan kerja sama, sinergitas dan masukan dari berbagai pihak terkait lainnya.
“Kemensos tidak bisa bekerja sendirian untuk melaksanakan program pengentasan kemiskinan, butuh kerja sama dan sinergitas dari seluruh elemen masyarakat agar kesejahteraan sosial bisa dirasakan oleh segenap warga, ” pintanya.
Selain Kemensos, institusi/lembaga negara lainnya juga mendapatkan penghargaan dari Kemenkeu, yaitu Bank Indonesia (BI), Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Komisi Pemilihan Umum (KPU), serta Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Sumber:www.kemsos.go.id
|
0 komentar: